[Share] CDC 2015 Kategori Pelajar, Jawaban No.2 CTF
#1
Soal: Angkringan.tar.gz

Silahkan download file tersebut untuk mengetahui soalnya.
Setelah diteliti, file tersebut dibuat menggunakan Office word, saya mengubah ekstensi file tersebut menjadi Angkringan.doc

Berikut penampakannya:

[Image: Screenshot%2Bfrom%2B2015-04-09%2B15%3A45%3A22.png]

Sepertinya ini adalah jenis kriptografi klasik.
Kami menyimpulkan bahwa;
Ciphertext: snszrqzgtvdnxkyshjizeegrgcgoh
Keystream: angkringan
Plaintext: ??
ya, silahkan di decrypt apa maksud pesan berikut

Keterangan:
p : plaintext
k = keystream
c = ciphertext

POC:
Keystream di split sepanjang karakter Ciphertext
Ciphertext: 29 char, maka Keystream harus 29 char juga
Setelah di split, maka didapat;


Ciphertext: snszrqzgtvdnxkyshjizeegrgcgoh
Keystream: angkringanangkringanangkringa


Mari kita jawab secara manual
A - Z adalah 26 char, index dimulai dari 0
Jadi, A s/d Z = 0 s/d 25

Lihat gambar untuk lebih jelasnya:

[Image: Screenshot%2Bfrom%2B2015-04-09%2B16%3A09%3A30.png]

Digambar sudah termasuk dengan jawabannya tuh [Image: 24.gif]
Gunakan rumus p = 26 + c - k mod 26
kenapa mod26 ?? karena kita menggunakan abjad A - Z, yaitu 26 karakter
Jika dihitung secara manual, hasil yang didapat adalah sbb:
Mari kita cari terlebih dahulu S dan A.
S adalah index dari 18
A adalah index dari 0

p = 26 + S - A mod 26
p = 26 + 18 - 0 mod 26
p = 44 mod 26
p = 18

index 18 adalah huruf S

untuk lebih memastikan lagi, cobalah Anda lakukan perhitungan yang lainnya secara manual Big Grin

Jadi, sudah tau kan apa isi dari pesan yg di encrypt tersebut??
Jawaban yang tepatnya adalah:
SAMPAIMATIDARAHKUDIMERAHPUTIH


Sumbernya disini om Big Grin
CDC 2015 Kategori Pelajar, Jawaban No.2 CTF
Thank's to my friend: Lindo Simorangkir, Rahmad Kurniawan, Surya Ackerman, dkk :*
Develop + Coder + Design


Messages In This Thread
CDC 2015 Kategori Pelajar, Jawaban No.2 CTF - by DozaCrack - 04-09-2015, 05:25 PM




Users browsing this thread: 1 Guest(s)