[Share] Install Forticlient SSL VPN di Linux
#1
Selain OpenVPN yang open source sebenarnya banyak VPN lain yang berbayar, salah satunya adalah Forticlient.

Sayangnya untuk forticlient di website resminya tidak ada yang bisa di install di Linux, hanya di Windows, Mac OSX, iOS dan Android.

Untuk di iOS beberapa aplikasi web akan susah untuk diakses karena browser bawaannya di Forticlient yang sepertinya kurang bagus. seharusnya di buat seperti di Android yang tunnelnya bersifat transparent sehingga bisa menggunakan browser di Android (Firefox, Chrome dsb).

Berhubung beberapa laptop saya menggunakan Linux maka dengan sedikit googling ternyata ada Forticlient SSL VPN untuk Linux, hanya saja versinya sudah lama yaitu 4.0 yang sepertinya dibuat pada tahun 2010.

Setelah di download, cara install Forticlient SSL VPN di Linux cukup ekstrak saja dengan:
Code:
tar xvfz forticlientsslvpn_linux_4.0.2010.tar.gz

Kemudian di dalam folder forticlientsslvpn_linux_4.0.2010 ada file forticlientsslvpn yang executable, jalankan saja dengan:
Code:
sudo ./forticlientsslvpn

Jika muncul error seperti ini "command not found' in xterm/sh?"
Install saja xterm:
Code:
sudo apt-get install xterm

Jika dijalankan dan tidak muncul apapun, coba install:
Code:
sudo apt-get install libgtk2.0-0:i386

Jika ada error yang menunjukkan kalau diperlukan library 32 bit, install saja:
Code:
sudo apt-get install ia32-libs

Coba jalankan lagi, kalau berhasil akan muncul seperti gambar di bawah:
[Image: Selection_001.png]

Untuk membuat Forticlient dapat dipanggil di mana saja bisa dibuatkan file di /usr/bin, contohnya:
Code:
sudo vim /usr/bin/forticlientssl

paste kode ini:
Code:
#!/bin/sh
sudo ./lokasi/folder-forticlientsslvpn/forticlientsslvpn

Simpan, kemudian coba panggil di folder mana saja dengan mengetik forticlientsslvpn.

Download disini.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat.
Salam,
iKONs

Sumber:
http://ubuntuforums.org/showthread.php?t=1412477
http://askubuntu.com/questions/134715/fo...untu-12-04

#2
manis om tutornya .. bagi juga dong di LinuxerIndonesia Tongue
FOLLOW @DutaLinux
for more question and sharing about security and Opensource only






Users browsing this thread: 1 Guest(s)